Berita

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN 2020/2021
Gambar Artikel

SMA Negeri 2 Amlapura pada tahun pelajaran 2020/2021 menerima Peserta Didik Baru sejumlah 8 kelas (288 orang siswa)

Proses Penerimaan Peserta Didik Baru mengikuti Petunjuk Teknis PPDB yang dikeluarkan oleh  Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali

Untuk penjelasan lebih lengkap disilahkan mendownload panduan berikut di https://bit.ly/info_PPDB_2020


RAPOR DIGITAL SMAN 2 AMLAPURA
Gambar Artikel
*PENGUMUMAN*
Diinfokan pada seluruh siswa dan orang tua siswa kelas X dan XI SMAN 2 Amlapura, bahwa pembagian rapor semester ini dibagikan secara daring sebagaimana sudah disampaikan pada surat sebelumnya.
untuk mendapatkan file rapor digital, langkahnya sebagai berikut :
1. Gunakan Komputer / HP
2. Buka browser (misalnya Mozilla, Chroome, Safari atau sejenisnya)
3. Pada URL ketikkan alamat : https://rapor.sman2amlapura.sch.id
4. Pada Halaman Login, Silahkan isi username dan password
Untuk Username menggunakan nomor nisn masing masing siswa
Untuk Password menggunakan nis siswa masing masing
5. Setelah tampil halaman depan, silahkan Klik tombol Download Nilai Rapor.
Tombol tersebut akan muncul setelah jam 09.00 WITA.
bila waktu sudah lebih dari jam 09.00 WITA namun tombol download belum tampil silahkan direfresh atau logout dan login ulang.
6. File Rapor yang telah diunduh, silahkan disimpan dan dapat dicetak sendiri dengan ketentuan : Cetak berwarna menggunakan kertas A4 80 gram
7. Hasil cetak rapor selanjutnya ditandatangani oleh orang tua dan digabungkan dengan nilai rapor semester 1 dalam map Rapor.

Demikian pengumuman ini disampaikan, semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat.
Terimakasih.
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PPDB TAHAP I
Gambar Artikel
Mekanisme pengumuman PPDB Provinsi Bali tahap I sebagai berikut :
1. Berdasarkan Petunjuk Teknis PPDB pengumuman calon peserta didik baru yang dinyatakan diterima di Tahap I dilaksanakan pada Hari Sabtu, 20 Juni 2020 secara online melalui laman PPDB Provinsi Bali http://bali.siap-ppdb.com
2. LANGKAH LANGKAH CEK PENGUMUMAN DARI SISWA
siswa memasukkan nomor NISN pada tombol Pencarian di pojok kanan atas situs pendaftaran, selanjutnya akan muncul Data Siswa Pendaftaran dilanjutkan dengan memilih tombol Lihat Detail Pendaftaran di pojok kanan bawah halaman, maka akan muncul Data Lengkap Siswa Pendaftaran dilanjutkan dengan memilih tombol Lihat Hasil Seleksi di pojok kanan bawah halaman, maka akan muncul Hasil Seleksinya.
TerimakasihRahayu
Perubahan Jadwal pendaftaran PPDB Jalur nilai rapor
Gambar Artikel

Diumukan kepada masyarakat bahwa jadwal pendaftaran PPDB jalur nilai rapor mengalami perubahan sesuai foto dibawah


PENDAFTARAN KEMBALI PESERTA DIDIK BARU Tahun Pelajaran 2020/2021
Gambar Artikel

Mekanisme daftar kembali siswa baru hasil seleksi PPDB SMA Tahun Pelajaran 2020/2021


1. Silahkan baca surat dimaksud dan ikuti petunjuk tata cara pendaftaran kembali di website  bali.siap-ppdb.com

2. Silahkan bergabung di grup telegram PD SMANDA 2020-2021 melalui link berikut

 http://t.me/widyaloka37

3. Segala informasi akan dishare melalui grup telegram tersebut. Terima kasih


Dan selamat datang di SMA NEGERI 2 AMLAPURA.....WL 37


ANGKET PEMINATAN
Gambar Artikel

Pengumuman

Pada seluruh calon siswa sman 2 amlapura untuk segera mengisi dan menyelesaikan angket peminatan yang telah disediakan sesuai link dibawah ini.

Pengisian angket peminatan paling lambat, hari ini kamis, 9 Juli 2020 pukul 23.00 Wita.

Bagi siswa yang tidak mengisi angket peminatan maka tidak akan terdeteksi sebagai calon siswa sman 2 amlapura sehingga dianggap mengundurkan diri dan tidak dapat diikutkan dalam MPLS dan Pembelajaran.

Segala Informasi yang terkait MPLS dan Pembelajaran akan diinfokan melalui group telegram

Mohon pada seluruh siswa untuk join dan aktif di group telegram siswa baru sman 2 amlapura.


Link Pengisian Angket Peminatan

s.id/peminatansmanda


Link Join Group Telegram Siswa Baru Smandapura

te.me/widyaloka37


Demikian informasi ini disampaikan untuk dilaksanakan.

Bila sudah melakukan hal diatas, mohon diabaikan pesan ini.

PENERIMAAN HASIL BELAJAR SEMESTER 1
Gambar Artikel

PENGUMUMAN

Diinfokan pada seluruh siswa dan orang tua siswa kelas X, XI dan XII SMAN 2 Amlapura, bahwa pembagian rapor semester ini dibagikan secara DARING

untuk mendapatkan file rapor digital, langkahnya sebagai berikut :

1. Gunakan Komputer / HP

2. Buka browser (misalnya Mozilla, Chroome, Safari atau sejenisnya)

3. Pada URL ketikkan alamat : https://rapor.sman2amlapura.sch.id

4. Pada Halaman Login, Silahkan isi username dan password

Untuk Username menggunakan nomor nisn masing masing siswa (misalnya 0003397263)

Untuk Password menggunakan tanggal lahir siswa masing masing (misalnya jika tanggal lahir 23-10-2002 maka passwordnya adalah 23102002)

5. Setelah tampil halaman depan, maka anda akan melihat daftar nilai rapor tahun ajaran 2020/2021 Ganjil,  silahkan Klik tombol Download Nilai Rapor pada kolom File Nilai Rapor.

Untuk kelas X, file pelengkap rapor dapat didownload pada kolom File Pelengkap Rapor.

Tombol tersebut akan muncul setelah jam 10.00 WITA.

bila waktu sudah lebih dari jam 10.00 WITA namun tombol download belum tampil silahkan direfresh atau logout dan login ulang.

6. File Rapor yang telah diunduh, silahkan disimpan dan dapat dicetak sendiri dengan ketentuan : Cetak berwarna menggunakan kertas A4 80 gram

7. Hasil cetak rapor selanjutnya ditandatangani oleh orang tua.


Demikian pengumuman ini disampaikan, semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat.

Terimakasih.

PELATIHAN PENGURUS OSIS & MPK PERIODE 2021
Gambar Artikel

SMAN 2 Amlapura telah melaksanakan pelatihan untuk Pengurus Osis & MPK Periode 2021.Pelatihan ini dilakukan secara 2 tahap. Yang mana untuk "Pelatihan Pengurus Osis & MPK SMAN 2 Amlapura Periode 2021 tahap I "dilaksanakan pada hari Rabu 24 Maret - Jumat 26 Maret 2021 sedangkan untuk" Pelatihan Pengurus Osis & MPKSMAN 2 Amlapura Periode 2021 tahap II " dilaksanakan pada hari Sabtu 3 April - Minggu 4 April 2021. Kegiatan ini diawali dengan acara pembukaan, inti acara pembukaan yaitu sambutan dari kepala sekolah sekaligus membuka resmi pelatihan dan penyematan name tag peserta. Pelatihan ini sangat penting bagi kami sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas Pengurus OSIS & MPK mulai dari persiapan administrasi, merancang kegiatan ,dan lain - lain terkait organisasi serta pemberian pengetahuan kepada para peserta agar dapat, dapat mengemban tugas yang baik selama setahun kedepan.

Pada pelatihan ini kami mendapatkan banyak pembelajaran, pembelajaran mengenai kebendaharaan, kesekretariatan, dan kepemimpinan. Adapun juga beberapa dari kami yang mempresentasikan hasil kerjanya di depan pembina dan teman teman yang tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi kami. Ini merupakan suatu pembelajaran yang sangat berharga bagi kami sebagai calon pemimpin masa depan yang ingin membentuk karakter kepemimpinan dengan memperkuat solidaritas antar anggota.

Belajar bagaimana menjadi pemimpin yang baik, belajar bagaimana kita melaksanakan tugas dengan baik dan bertanggung jawab serta belajar untuk dapat memperkuat, meningkatkan solidaritas antar anggota. Meskipun acara ini terlihat sederhana, tetapi memiliki banyak makna dan dalam pelaksanaannya semua peserta yang terlibat tetap menjalankan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah.


Semoga dengan adanya program Pelatihan Pengurus OSIS & MPK Periode 2021 , kami dapat merealisasikan ilmu yang telah diberikan dan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.


Pemilihan Pengurus Ekstra Teater Periode 2021 SMAN 2 Amlapura
Gambar Artikel

Om Swastyastu

Sabtu, 10 April 2021, telah dilaksanakan kegiatan " Pemilihan Ketua Teater SMAN 2 Amlapura periode 2021"

Ekstra teater merupakan wadah yang sengaja dibentuk oleh pihak sekolah. Tujuannya untuk menjadi ajang pengembangan diri para siswanya melalui kegiatan seni pertunjukan drama.Kegiatan ini diikuti oleh Siswa dan siswi anggota ekstra teater sebagai upaya untuk meningkatkan pengurus ekstra teater melalui kegiatan seni pertunjukan drama. Acara diawali dengan pembukaan yang terdapat sambutan-sambutan dari Pembina esktra teater dilanjutkan dengan pemilihan lalu sambutan dari ketua lama dan ketua baru. Kegiatan ini berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah.

Semoga adanya pemilihan Ketua Teater Periode 2021 ini, kami dapat mengelola kepengurusan esktra Teater dengan lebih baik kedepannya.

Om Santih Santih Santih Om

Pembinaan Marching band SMAN 2 Amlapura periode 2021
Gambar Artikel

Telah dilaksanakan kegiatan " Pembinaan Marching band  SMAN 2 Amlapura periode 2021"

Marching band merupakan sekelompok barisan orang yang memainkan satu atau beberapa lagu dengan menggunakan sejumlah kombinasi alat musik secara bersama-sama yang diiringi gerakan indah dari penarinya   serta aksi baris-berbaris dari pemainnya.

Kegiatan ini diikuti oleh siswa dan siswi anggota ekstra Marching band sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan siswa dan siswi dalam memainkan alat musik,bekerja sama memainkan alat musik bersama teman serta membuat para siswa dan siswi lincah melakukan gerakan terkoordinasi. Acara diawali dengan pembukaan yang terdapat sambutan-sambutan dari Wakasek Kesiswaan SMAN 2 Amlapura, sambutan Pembina Ekstra Marching Band SMAN 2 Amlapura dilanjutkan dengan sambutan dari ketua Ekstra Marching Band SMAN 2 Amlapura . Kegiatan ini berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah.

Semoga adanya Pembinaan Marching Band Periode 2021 ini, kami dapat mengelola kegiatan ekstra Marching Band dengan lebih baik kedepannya.

BUKA PUASA BERSAMA PENGURUS ROHIS BESERTA OSIS&MPK SMANDAPURA DENGAN YAYASAN YASSIKA
Gambar Artikel

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh 

Sabtu, 17 April 2021 OSIS & MPK SMANDAPURA  beserta Pengurus Rohis SMA Negeri 2 Amlapura telah melaksanakan bukber di Yayasan Yassika Walaupun acara ini dilaksanakan dengan sederhana namun marilah kita lihat kembali maknanya dalam acara ini, bagaimana agar kita bisa tetap bercengkrama, bersilaturahmi walaupun dalam masa pandemi ini.

Dalam pelaksanaan bukber ini semua yang terlibat tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Mulai dari pemakaian masker dan mencuci tangan menggunakan sabun  sebelum maupun sesudah melakukan kegiatan, terkhususnya ketika melakukan acara buka bersama. Berbagai rentetan acara pun telah dilaksanakan mulai dari acara berdoa bersama ayat Al-Fatihah, Pemberian kultum dari Uztads, Pembacaan Usmaul Husna dan tidak lupa juga perwakilan dari Yayasan Yassika pula menunjukan kemampuannya dalam membaca ayat suci Al-quran. Para pihak yang hadir pula tidak hanya berasal dari kaum muslim saja. Para panitia dari Osis dan MPK Smandapura yang berasal dari agama lain ikut berpartisipasi dan menyalurkan rasa toleransi nya terhadap sesama dengan pembagian santunan berupa sembako bagi para keluarga Yayasan. Maka dari itu diharapkan semoga dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat tali persaudaraan umat beragama di masyarakat khususnya Karangasem

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

PELEPASAN SISWA - SISWI KELAS XII TAHUN AJARAN 2020/2021
Gambar Artikel

Selasa, 4 Mei 2021

SMA Negeri 2 Amlapura telah melaksanakan acara Pelepasan Siswa Kelas XII. Pelepasan siswa kelas XII untuk tahun ini memberikan makna yang berbeda, karena memang dalam suasana negara dalam masa darurat covid-19 namun tidak mengurangi sedikitpun makna dalam acara ini. Acara diawali dengan pembukaan lalu dilanjutkan dengan sambutan - sambutan yang setelah itu acara dilanjutkan dengan pemberian medali dan SKL ( Surat Keterangan Lulus) untuk Siswa-Siswi SMA Negeri 2 Amlapura yang diiringi dengan melodi yang  indah serta suara yang merdu dari siswa-siswi SMA Negeri 2 Amlapura . Kita dipertemukan dalam dunia pendidikan dan dipisahkan dengan masa depan Namun,acara pelepasan ini bukanlah akhir dari segalanya namun kegiatan ini merupakan awal dari kita semua untuk mencapai kesuksesan. Dalam acara kami tidak lupa akan menetap protokol kesehatan dengan menerapkan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak. Maka dari itu, marilah kita bersama-sama berdoa agar gejala pandemi ini bisa cepat berakhir dan kita dapat melakukan kegiatan seperti biasa

PRAMUKA SMA N 2 AMLAPURA DALAM LOMBA TAKSAKA X
Gambar Artikel

Salam Pramuka!

Taksaka adalah salah satu kegiatan kepramukaan yang dilaksanakan oleh UNIVERSITAS UDAYANA. Kegiatan ini diikuti bagi pramuka penegak dan pandega yang merupakan gabungan dari kegiatan perkemahan, perlombaan dan pemilihan putra-putri taksaka. Sehingga taksaka merupakan kegiatan pertemuan pramuka penegak berskala daerah dengan berbagai aktivitas yang bersifat aktif, kreatif, produktif, edukatif, inovatif dan rekreatif dalam bentuk perkemahan dan merupakan kegiatan pertemuan pramuka pandega berskala nasional dalam bentuk perlombaan.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini perlombaan Taksaka bertajuk semi daring karena situasi pandemi COVID-19. Lomba yang dilaksanakan secara daring yakni, Lomba Cerdas Tanggap (LCT) dan lomba esai. Lomba yang dilaksanakan semi daring yakni, Lomba Tari Kreasi Semaphore, Lomba Teknologi Tepat Guna, dan Lomba Pionering. Semi daring artinya perlombaan divideokan dengan diawasi oleh panitia perlombaan.

Pramuka SMAN 2 AMLAPURA pada tahun ini berkesempatan mengikuti perlombaan TAKSAKA X yang diwakilkan oleh 16 orang peserta terdiri dari 8 orang putra, 7 orang putri, dan 1 pinkon. Adapun sub lomba yang diikuti yaitu LCT (Lomba Cerdas Tanggap), Tari Kreasi Semaphore, Teknologi Tepat Guna, Menulis Esai, dan Pionering, dan lebih bangganya lagi PRAMUKA SMAN 2 AMLAPURA  berhasil mendapat juara harapan 1 untuk sub lomba LCT dan juara harapan 3 untuk sub lomba TTG 

Semoga dengan mengikuti kegiatan lomba ini, pramuka SMAN 2 AMLAPURA dapat terus menggali potensi kepramukaan, meningkatkan pengetahuan, kecakapan, dan keterampilan mengenai kewirausahaan, manajemen kepemimpinan, dan pengembangan kepribadian guna membangkitkan kemandirian Gerakan Pramuka dalam menghadapi tantangan zaman dan segala situasi yang terjadi, serta dapat lebih meningkatkan rasa persaudaraan antar anggota.


#TaksakaX

#racanaudayanamahendratta

#padmadyksanayottama

#unud

PENERIMAAN PESERTA DIDK BARU (PPDB) SMA NEGERI 2 AMLAPURA
Gambar Artikel

Informasi PPDB SMA Negeri 2 Amlapura Tahun Pelajaran 2021/2022 dapat dilihat di menu pengumuman dibawah atau Klik DISINI 


PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) JALUR AFIRMASI, INKLUSI, PERPINDAHAN TUGAS ORANG TUA, SERTIFIKAT PRESTASI SMA NEGERI 2 AMLAPURA TAHUN PELAJARAN 2021/2022
Gambar Artikel

                                                                                                     

PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU(PPDB)

JALUR AFIRMASI, INKLUSI, PERPINDAHAN TUGAS ORANG TUA,SERTIFIKAT PRESTASI

  1. SMA NEGERI 2 AMLAPURA TAHUN PELAJARAN 2021/2022

 

Nomor: 420/2127/SMAN2 Amlapura/2021

 

 

            Untukhasil seleksi selengkapnya dapat dilihat di alamat web https://bali.siap-ppdb.com atau klik link dibawah ini


1. Jalur Afirmasi

2. Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua

3. Jalur Sertifikat Prestasi

4. Jalur Inklusi


            Calonpeserta didik SMA Negeri 2 Amlapura Tahun Pelajaran 2021/2022 yang sudah dinyatakanditerima di SMA Negeri 2 Amlapura WAJIB mendaftar kembali tanggal 5, 6, dan 7 Juli2021 melalui website https://bali.siap-ppdb.com pada menu Daftar Kembali pasca diterima dan WAJIB mengikuti tautan atau grup WA siswa baru tahap 1 di link https://chat.whatsapp.com/JYP32UIEYs66nc1LBL69xm menggunakannomor WA sendiri bukan nomor orangtua/wali untuk mengetahui informasi-informasi dari SMAN 2 Amlapura.

            Apabila sampai batas waktu yang ditetapkan tidak mendaftar kembali maka dinyatakan mengundurkan diri.

 

 

 

 

Amlapura, 19 Juni 2021

Kepala SMA Negeri 2 Amlapura

 

 

 

Wayan Sugiana,S,Pd, M.Pd

NIP.19650323198703100




PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) JALUR ZONASI SMA NEGERI 2 AMLAPURA TAHUN PELAJARAN 2021/2022
Gambar Artikel



PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU(PPDB)

JALUR ZONASI

SMA NEGERI 2 AMLAPURA TAHUN PELAJARAN 2021/2022



Nomor: 420/2222/SMAN2 Amlapura/2021



Untuk hasil seleksi selengkapnya dapat dilihat di alamat web https://bali.siap-ppdb.com atau www.sman2amlapura.sch.id (KLIK DISINI)

untuk di alamat website PPDB, ikuti petunjuk berikut:



CARA 1.

1. Buka situs web bali.siap-ppdb.com

2. Pilih jenjang sekolah yg ingin dilihat hasilnya

3. Pilih jalur yang ingin dilihat hasilnya

4. Pilih menu seleksi

5. Pilih Sekolah

6. Pilih data lengkap untuk melihat hasil seleksi lengkap

7. Untuk jenjang SMK silahkan pilih kompetensi dimana melakukan pendaftaran


CARA 2.

1. Buka situs web bali.siap-ppdb.com

2. Klik tombol Cari di bagian sudut kanan atas laman web.

3. Masukkan nomor pendaftaran/NISN

4. Pilih tombol Lihat Detail Pendaftaran pada bagian Nomor Pendaftaran.

5. Silahkan cek status pendaftaran


Calon peserta didik SMA Negeri 2 Amlapura Tahun Pelajaran 2021/2022 yang sudah dinyatakan diterima di SMA Negeri 2 Amlapura WAJIB mendaftar kembali tanggal 5, 6, dan 7 Juli 2021 melalui website https://bali.siap-ppdb.com pada menu Daftar Kembali Pasca Diterima dan WAJIB mengikuti tautan atau grup WA siswa baru tahap 2 di https://chat.whatsapp.com/KJSi5EbcsBt7y02PZniFQU menggunakan nomor WA sendiri bukan nomor orang tua/wali untuk mengetahui informasi-informasi dari SMAN 2 Amlapura.

Apabila sampai batas waktu yang ditetapkan tidak mendaftar kembali maka dinyatakan mengundurkan diri.


Amlapura, 26 Juni 2021

Kepala SMA Negeri 2 Amlapura




Wayan Sugiana,S,Pd, M.Pd

NIP. 196503231987031008