Berita
FADProvinsi Bali atau Forum Anak Daerah Provinsi Bali merupakan wadah untukmemenuhi hak partisipasi anak, sebagai bentuk komitmen dalam meresponkesepahaman atas pentingnya hak partisipasi anak untuk mewujudkan dunia yanglayak bagi anak.
FADProvinsi Bali juga merupakan bagian dari FAN (Forum Anak Nasional) yangmerupakan organisasi anak yang dibina oleh Pemerintah Republik Indonesiamelalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RepublikIndonesia, untuk menjembatani komunikasi dan interaksi antara pemerintah dengananak-anak di seluruh Indonesia dalam rangka pemenuhan hak partisipasi anak.
PadaMinggu 14 Mei 2023 FAD Provinsi Bali melaksanakan MimbarAnak Bali Ke-XV.Mimbar Anak Bali adalah kegiatan rutin tahunan ForumAnak Daerah Provinsi Bali yang dilaksanakan sebagai salah satu wujudperealisasian pemenuhan hak anak dalam bidang partisipasi. Mimbar Anak Bali XVakan melahirkan Duta Anak Bali 2023 yang nantinya mampu menjadi wadah bagiseluruh anak Bali untuk menyalurkan aspirasi dan melahirkan Deklarasi Anak Bali2023 yang berupa harapan dan aspirasi anak-anak Bali akan kehidupan yang lebihbaik. Selain itu Duta Anak Bali 2023 juga akan dikirim mengikuti Forum AnakNasional 2023 untuk membawa Suara Anak Bali 2023 dalam penyusunan Suara AnakIndonesia 2023. Dan Pada tanggal, 16 Mei 2023, FAD Provinsi Bali telahmelaksanakan Grand Final Pemilihan Duta Anak Provinsi Bali, yang bertempat diGedung Citta Kelangen, Institut Seni Indonesia, Denpasar.
Di tahunini, siswa Smandapura turut serta berpartisipasi dalam kegiatanini. Salahsatu siswa Smandapura berhasil menyabet gelar Duta Anak Bali Komisi Kesehatanatas nama Ni Komang Sri Febrianti (X.2). Semoga dengan adanya siswa SMA Negeri2 Amlapura sebagai Duta Anak dapat mewujudkan pemenuhan hak-hak anak dan dunia yang lebih layak anak. Selain itu,semoga siswa/siswi Smandapura lainnya dapat termotivasi untuk berprestasi dalamsegala bidang.