Berita

"SARASWATI"
Images Berita

Pada hari Sabtu, 20 Mei 2023 telahdilaksanakan persembahyangan bersama dalam rangka perayaan Saraswati di SMANegeri 2 Amlapura. Hari Raya Saraswati merupakan hari turunnya ilmu pengetahuanyang suci. Hari raya ini diperingati setiap 6 bulan atau 210 hari sekali, yangjatuh pada setiap hari Saniscara Umanis Wuku Watugunung. Pada hari ini seluruhumat Hindu akan memuja Sang Hyang Aji Saraswati (Dewi Saraswati) sebagaimanifestasi dewi ilmu pengetahuan. Melalui Hari Raya Saraswati ini, umat Hindumenghanturkan rasa bersyukur kepada Dewi Saraswati atas karunia ilmupengetahuan yang membebaskan uamt dari Awidya (kebodohan) dan membimbing menujukedamaian abadi serta pencerahan sempurna.

Persembahyanganbersama yang dilakukan di SMA Negeri 2 Amlapura diikuti oleh para guru, pegawaiserta siswa/siswi di SMA Negeri 2 Amlapura. Persembahyangan ini juga diiringinoleh tari-tarian, mulai dari Tari Rejang Dewa, Rejang Renteng, Rejang Sari,Baris Gede, dan Tari Jauk Manis yang ditarikan oleh para siswa, guru serta pegawaidi SMA Negeri 2 Amlapura.

Perayaan Hari Raya Saraswati inidirangkaikan dengan Kegiatan bina budaya. Siswa-siswi putri membuat Canang,Kwangen, dan Tamas sebagai bagian dari upakara. Sementara, siswa putra membuatkelengkapan caru yang dihaturkan pada hari persembahyangan.

Semoga dengan dilaksanakannyapersembahyangan ini dapat memenuhi tujuan dari Perayaan Hari Raya Saraswati.Sehingga, ilmu pengetahuan yang mengalir dari Dewi Saraswati dapat berguna bagikita semua untuk terus mencapai lebih banyak prestasi.

Go Back